Postingan

7-12

 KANGEN, TETAPI RASANYA SALAH K ata-kata itu selalu timbul tanpa ada sebuah peringatan, layaknya menyalahkan diri sendiri karena masih memiliki perasaan yang sama selama 1 tahun. "kalau masih ada perasaan lebih dari pertemanan, kita musuhan." kata-kata ini yang selalu menghantui sampai akhirnya terganti menjadi "Mending mati aja", dan waktu itu tiba, melalui sahabat baiknya serta dari dia memblokir akun sosial media, kata "mati" semakin saja menghantui karena diri ini benar-benar sudah "kehilangan rumah" untuk ditempati. Tidak butuh waku lama untuk dia menemukan seorang yang special untuk dia, aku hanya bisa turut senang atas bahagianya yang telah dia dapatkan. Ku berharap, mereka dapat menikah serta sedih dan senang mereka mengatasi dengan baik hingga akhir hayat. Entah sampai kapan aku harus terjebak di masa lalu?, maksudku, aku merasa terburu-buru pada saat ingin bertemu dengan yang disuka ataupun ngomong suka dan ajak untuk pacaran (karena p

6-12

 Juni Sejauh ini masalah yang dihadapi cuman masa lalu yang tak kunjung usai, udah 3 hari ini mimpi tentang dia. Baik dari bagaimana kami berpisah hingga seperti sekarang yang dimana  hubungan kami tak pernah terjadi, semoga saja dia tak mendapatkan mimpi buruk itu hahahaha. Bulan ini lebih disibukan dengan tugas-tugas yang gak aku kerjakan dari awal perkuliahan, jadi konsenkuensi dari itu pastinya di nilai tapi aku memang tidak mengerjakan karena aku rasa aku mengalami kecemasan berlebih yang masih ku alami selama setahun kemarin. Bahkan Skripsi pun yang harusnya bulan ini sudah selesai tak kunjung selesai hanya karena  "Kecemasan Berlebih"yang gak ada akhirnya hahaha. mungkin catatan di bulan ini cukup pendek karena tidak banyak yang membuatku resah sampai sampai ingin diceritakan pada blog ini, paling yang menurut ku menarik adalah aku sudah tau jawab dari dia yaitu penolakan. Bodoh memang, karena setelah tau bahwa dia baru putus aku tanpa fikir 2x langsung berkata "a

Hanya catatan kecil.

 Bunuh diri memang gak menyelesaikan masalah, tapi malah bikin timbul masalah dan banyak pertanyaan. Terlebih kalau dia orang yang terlihat baik baik saja di kalangannya, tapi ya bingung juga sih karena kasus bunuh diri lebih banyak disebabkan karena rasa percaya terhadap sekitar dan tidak sabar untuk menunggu jawaban dari Tuhan. Intinya dorongan bunuh diri sering disebabkan penyakit mental (menurut ane sih bang wkwk)

4-12 & 5-12

APRIL Cerita di bulan April tidak ku tulis dikarenakan tidak ada waktu atau tidak sempat saja. MEI " apa salahnya? Menyisakan harapan untuk memiliki dia kembali sebagai istri? " "Memang sudah harus membuang harapan tersebut? " "Mungkin kita tidak bisa memaafkan demi dirinya tapi cobalah untuk memaafkan demi kebaikan diri". Semua pikiran itu selalu muncul saat aku melihat dirinya atau mengingatnya sampai sampai mendengar dirinya dipanggil dengan panggilan 'sayang'. Mungkin memang sudah waktunya untuk mengikhlaskan demi kebaikan diri sendiri, akupun tak ingin berlarut-larut dalam masa lalu yang bisa saja memperburuk keadaan. Apa aku harus mengganti yang sebelumnya ingin bahagia bersama menjadi melepaskan untuk membuatnya bahagia? Jawaban yang masih saat ini aku cari, semoga jawaban itu win & win solution. Saat ini pun, aku mencari seseorang untuk membantu mencari jawaban itu. Sulit memang tapi harapan paling besar adalah Tuhan memberikan jaw

3-12

 Maret Aku mahasiswa yang baru masuk ke tahap "Akhir", dan akhir-akhir ini aku malah bermalasan-malasan entah karena "Adaptasi" atau lainnya. Tetapi di bulan ini, aku merasa sangat senang karena bisa mengasisten dan bisa belajar materi kembali. Dibalik ngasisten, aku malah modusin beberapa mahasiswa yang aku asistenkan. Buruk sih memang tapi ya tujuan selain dapet ilmu, dari awal emang cari pasangan walaupun pasti kesempatan dapet gak di asisten. Pada tanggal 31, alhamdulillah judul penelitian ku diterima dan data dari penelitian itu menggunakan data sebelumnya sudah ada jadi hanya menambahkan data. Program yang ku pakai untuk penelitian ini adalah android dikarenakan keinginan waktu sekolah untuk dapat membuat aplikasi android sendiri. Selama kuliah online, yang dirasakan hanya jenuh dan bosan tak kunjung selesai. Terlebih lagi dengan suasana dirumah sangat tidak menyenangkan, dan kucingku diharuskan pergi/kembali ke shelter karena orang rumah tidak suka. Tetapi ka

2-12

 Februari,  Bulan dimana aku merasa bahwa sebagian diriku adalah seorang pengkhianat, entah melalui tindakan atau bahkan dari ucapan. Sadar akan pengkhianatan yang telahku lakukan itu kepada orang terdekat dan diriku sendiri. Jelas bahwa aku bukanlah orang yang baik untuk dipercaya, sebab itu juga aku merasa bahwa tidaklah pantas untuk dipercaya dan mempercayai orang lain.  Aku ingin... bukan, Aku SANGAT INGIN memperbaiki diri ini yang sangat merugikan orang lain dan diri sendiri, aku sudah bosan dengan keinginan untuk berubah tapi tak kunjung berubah. Aku sangat ingin mempertahankan seseorang, aku sangat ingin melihat orang yang disayangi tersenyum melihat ku membawakan seorang kekasih, yang bisa menjadi salah satu bagian dari hidup dan mati ku. Bulan Esok, aku sudah harus memulai sebuah perubahan. Baik dari pola beribadah, serta menjauhi dari kegiatan yang merugikan.  Lekas pulih wahai diri ini.

1-12

 Januari Bulan ini, terjadi banyak hal yang menutupi sebuah keraguan selama 9 bulan terakhir. Yakni saat ingin merokok untuk pertama kali nya (dengan uang sendiri) aku dihentikan oleh seseorang yang menganggap aku seorang kakak walaupun kami berbeda keluarga, dari semua teman yang aku kenal selama tinggal di Jogjakarta hanya dialah yang memberikan ku efek positif dalam bersosial. Kenalanku di Jogja memanglah banyak, tetapi hanya dia membuka "topeng"ku dengan paksa sampai-sampai aku tidak ingin merokok lagi walaupun dia mengembalikan setelah acara pada hari itu berakhir. dari situ aku selalu berfikir, masih ada yang peduli dengan aku baik itu saat "topeng"ku terpasang atau tidak. Mengenai topeng yang aku sebutkan diatas, adalah sebuah kepribadian dimana yang aku gunakan untuk menjaga sebuah image   setiap bertemu orang lain atau bahkan pada keluarga sendiri. Bulan ini, terjadi lagi hal yang telah aku tutupi dari 9 bulan terakhir. Yakni perasaan yang harus ditutup ata